Band pop rock Panic At The Disco siap kembali setelah empat tahun lamanya vakum dari dunia musik. Mereka dijadwalkan comeback dengan single baru yang berjudul Viva Las Vengeance yang akan akan dirilis pada Rabu (1/6) pukul 10 pagi waktu setempat. Jelang perilisan lagunya, Panic At The Disco telah memberikan sedikit teaser dari lagu terbaru itu.

"Don't touch that dial Viva Las Vengeance (and so much more) coming June 1st at 10am ET," tulis akun Panic At The Disco.

Ini menjadi penampilan pertama Panic At The Disco setelah empat tahun lamanya vakum bermusik. Proyek solo Brendon Urie ini terakhir kali merilis album Pray for the Wicked pada 2018.

"Saya pikir saya akan mengambil sedikit lebih banyak waktu istirahat dan saya sudah mulai musik. Tidak dengan apa pun yang direncanakan dalam pikiran, tetapi hanya mengerjakan beberapa ide. Saya tidak dapat menahan diri jadi saya tidak pikir itu akan terlalu lama sebelum rekaman Panic," kata Brendon Urie pada wawancaranya dengan Billboard pada 2019 lalu.

Namun, pada 2019 Brendon sempat terlihat dalam proyek lagu ME! bersama penyanyi Taylor Swift. Lagu kolaborasi itu pun berhasil mendapatkan 10 piala dari berbagai ajang penghargaan.

Satu tahun kemudian, Brendon juga sempat merilis lagu High Hopes sebagai bentuk kecamannya pada Presiden Donald Trump. Panic At The Disco dibentuk pada 2004 oleh Brendon Urie bersama teman masa kecilnya. Mereka debut lewat album A Fever You Can't Sweat Out.